Aktivitas

Desa Penglipuran

Desa Penglipuran terhitung pada Mei 2019 memiliki total penduduk 1.026 jiwa yang tergabung dalam 240 KK. Penduduk Desa Penglipuran memiliki beragam mata pencaharian diantaranya yakni sebagai petani, pengrajin bambu, buruh bangunan, tukang kayu,

Desa Penglipuran berdasarkan penuturan sesepuh/tetua atau pengelingsir desa konon sudah eksis sejak 700 tahun silam. Penglipuran merupakan serpihan dari Desa Bayung Gede dan sebagian besar leluhur penduduk Desa Penglipuran berasal dari Desa Bayung Gede yang terletak di Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Hal ini konon terjadi karena pada jaman kerajaan, penduduk Desa Bayung Gede sering ditugaskan oleh raja Bangli untuk ikut berperang dan kegiatan lainnya di kerajaan.

Desa Penglipuran terletak cukup strategis karena berada di jalur wisata Gianyar-Kintamani serta terletak tidak jauh dari titik-titik strategis. Desa Penglipuran dengan ibukota kecamatan dan kabupaten berjarak ± 5 km atau memakan waktu kurang lebih 10 menit sedangkan dari Kota Denpasar sebagai ibukota provinsi berjarak ± 45 km atau sekitar 1 jam 10 menit. Dari titik-titik pintu masuk Bali, Desa Penglipuran berjarak ± 60 km dengan estimasi waktu sekitar 1 jam 30 menit dari Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurai Rai, dari Pelabuhan Benoa berjarak ±60 km atau sekitar 1 jam 40 menit, dari Pelabuhan Gilimanuk berjarak ± 154 km yang memakan waktu sekitar 4 jam dan dari Pelabuhan Padangbai berjarak ± 39 km atau sekitar 1 jam.

Scroll to Top
Chat WhatsApp
1
Butuh Bantuan?
Apakah Anda tertarik untuk pergi berlibur ke tempat impian Anda? Jangan ragu untuk menjadikannya kenyataan dan nikmati pengalaman liburan yang tak terlupakan.